Game-game aksi First Person Shooting seperti Counter Strike, Call of Duty atau Left 4 Dead bisa memberikan pelatihan yang cukup memadai kepada sensitivitas kontras pada mata.
Sensitivitas kontras merupakan sebuah kemampuan untuk menyadari adanya perubahan kecil pada sebuah permukaan berwarna abu-abu di balik latar belakang sebuah lingkungan dan sekarang ini terbukti sangat penting dalam aktivitas sehari-hari seperti mengemudi di malam hari dan juga membaca.
Penemuan ini, yang dipublikasikan oleh Nature Neuroscience, membuka sebuah kemungkinan untuk metode terapi yang baru, kata sang peneliti.
"Ini bukanlah sebuah kemampuan yang seharusnya bisa semakin baik dengan hanya mengandalkan latihan saja," kata Daphne Bavelier, seorang professor di Universitas Rochester di negara New York dan juga pemimpin penelitian tersebut.
Latest Entries »
Senin, 19 April 2010
Langganan:
Postingan (Atom)